Pilih Laman

Merancang kamar si kecil adalah cara yang menyenangkan untuk menyalurkan kegembiraan Parents dalam menyambut kehadirannya! Parents dan si kecil tentu akan menghabiskan sebagian besar waktu di kamar ini, terutama saat Parents pertama kali membawanya pulang ke rumah. Jadi, penting untuk menjadikan kamar si kecil sebagai tempat yang tenang, aman, dan nyaman. Yuk simak tips mempersiapkan kamar untuk si kecil dari Balonku berikut ini:

  • Lokasi Kamar Yang Tepat

Kamar si kecil sebaiknya menyatu dengan kamar tidur Parents atau berada di ruang tersendiri yang tenang dengan pencahayaan yang cukup dan jauh dari kebisingan. Ingatlah bahwa si kecil akan menghabiskan sebagian besar waktunya di sini dengan memandang ke atas. Jadi, pastikan tidak ada sumber cahaya yang menyilaukan di atas kepalanya.

  • Pilih Dekorasi

Pastikan untuk memilih warna cat dan dekorasi yang juga membuat Moms merasa senang dan rileks, agar Moms dapat menikmati suasana kamar tersebut.

  • Memilih Ranjang

Kebutuhan si kecil sangat sederhana yaitu sebuah tempat tidur yang kokoh dan datar, serta pagar pengaman di sekelilingnya agar ia merasa terlindungi dan aman. Nah, berikut hal-hal yang harus diperhatikan saat memilih ranjang:

– Pastikan jarak antara teralis pagar tak lebih dari 6 cm untuk mencegah si kecil menyelinap keluar ranjang.

– Pastikan juga matras terpasang dengan baik, mudah diatur dan tidak ada celah antara ranjang dan matras karena bisa berbahaya dan mengakibatkan si kecil terjepit.

– Tidak ada dekorasi di bagian kepala atau kaki tempat tidur, karena dapat melukai kepala atau bagian tubuh si kecil

– Untuk menghindari si kecil tersangkut benda tertentu, pastikan untuk menyingkirkan semua benda yang berserakan atau tergantung di tempat tidur saat si kecil berusia empat bulan atau sudah mulai berdiri. Sedangkan pada saat si kecil berusia kurang dari lima bulan, pastikan gantungan tak dapat dijangkau olehnya, dan terpasang kencang agar tidak jatuh menimpa ranjang

– Jauhkan ranjang dari jendela bertirai, tali tirai, atau kabel monitor bayi, karena si kecil mungkin tersangkut pada benda-benda ini.

– Untuk melindungi si kecil dari gigitan nyamuk, maka Moms dapat menggunakan kelambu untuk menutupi ranjangnya.

– Dalam memilih perlengkapan tidur si kecil seperti misalkan sprei dan selimut, maka sebaiknya pilihlah yang berbahan katun yang lembut. Hindari memilih selimut berbulu karena berbahaya bagi si kecil.

  • Buatlah Kamar Yang Simple

Siapkanlah kamar untuk si kecil yang nyaman dan simple. Hal ini berkaitan dengan tambahan aksesoris yang mungkin akan mendukung kamar si kecil. Hindari terlalu banyak menggunakan aksesoris karena hanya akan membuat ruangan terkesan sempit, serta tidak akan membuat ruangan terasa nyaman. Pilihlah tambahan aksesoris yang sesuai dengan usia si kecil.

  • Siapkan Pakaian Yang Diperlukan

Perlengkapan si kecil yang perlu Moms persiapkan selanjutnya adalah membeli baju, baik itu lengan panjang, lengan pendek, atau tanpa lengan. Untuk baju si kecil, sebaiknya Moms tidak perlu membelinya dalam jumlah yang banyak karena si kecil akan cepat sekali tumbuh dan penggunaannya pun tidak akan sesering popok. Kemudian persiapkan kaos tangan untuk mengantisipasi kuku si kecil yang belum dipotong agar tidak menggores mukanya. Gendongan bayi baik gendongan instan maupun gendongan kain panjang juga perlu dipersiapkan. Selain itu, Moms juga pasti akan memerlukan perlak agar pada saat si kecil buang air tidak langsung tembus ke kasur.

Itu adalah beberapa Tips dari Balonku untuk para Parents baru yang sedang menunggu kehadiran si kecil dan ingin persiapkan kamar yang nyaman untuknya, semoga dapat membantu dan bermanfaat ya..

Pin It on Pinterest